Perlukah penolak sial


Perlukah penolak sial??




Memang semua orang ingin selamat dan bahagia, sehingga apabila ada bencana yang mengancam, merekapun berusaha menangkalnya. Dalam keadaan seperti ini, orang yang memiliki pemahaman tauhid yang benar sangat rawan terjerumus dalam kesyirikan. Diantaranya dengan bersandar pada jimat.
Macam-macam jimat
Jimat mencakup semua benda dari bahan apapun dan bagaimanapun cara memakainya. Ada yang terbuat dari bahan kain, benang, kerang, maupun tulang, yang bisa dipakai dengan cara dikalungkan, digantungkan, dan sebagainya.
Secara wujudnya, jimat terbagi menjadi dua macam, yaitu:
1. Jimat yang tidak bersumber dari Al-Quran
Jimat jenis inilah yang jelas dilarang oleh syariat islam. Jika seseorang percaya bahwa jimat itu dapat berpengaruh tanpa kehendak Allah maka ia terjerumus dalam perbuatan syirik besar karena hatinya telah bersandar kepada selain Allah.
2. Jimat yang bersumber dari Al-Quran
Dalam hal ini ulama berbeda pendapat, ada sebagian yang membolehkan dan juga melarangnya. Adapun pendapat yang paling kuat dalam hal ini adalah terlarang. Meskipun hukumnya tidak syirik karena menggunakan Al-Quran disini berarti bersandar pada kalamullah bukan bersandar kepada makhluk. Mengapa dilarang? Karena keumuman dalil melarang jimat tersebut berupa Al-Quran ataupun bukan.
Dari ‘Uqbah bin ‘Amir, ia berkata bahwa ia mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
مَنْ تَعَلَّقَ تَمِيمَةً فَلاَ أَتَمَّ اللَّهُ لَهُ وَمَنْ تَعَلَّقَ وَدَعَةً فَلاَ وَدَعَ اللَّهُ لَهُ
“Barangsiapa yang menggantungkan (hati) pada tamimah (jimat), maka Allah tidak akan menyelesaikan urusannya. Barangsiapa yang menggantungkan (hati) pada kerang (untuk mencegah dari ‘ain, yaitu mata hasad atau iri, pen), maka Allah tidak akan memberikan kepadanya jaminan”
(HR. Ahmad 4: 154. Syaikh Syu’aib Al Arnauth mengatakan bahwa hadits ini hasan –dilihat dari jalur lain-).

Jadi, seorang muslim harus yakin bahwasanya hanya Allah saja yang menguasai kebaikan dan mudharot, baik yang belum menimpa maupun yang sudah menimpa. Ketergantungan hati kepada selain Allah itu termasuk perbuatan mempersekutukan-Nya. Jadi, jimat adalah sesuatu yang tidak perlu.


Newest
Previous
Next Post »